Kabar mengejutkan datang dari Nintendo mengenai perkembangan Handheld mereka yang bernama 3DS.
Nintendo mengumkan pada Kamis kemarin (17/9) bahwa mereka memberhentikan produksi Nintendo 3DS dan berlaku ke semua versi.
Hal tersebut diumumkan langsung di website resmi Nintendo bagian 3DS, dan saat ini perusahaan berfokus pada Nintendo Switch.
Tetapi Nintendo mengatakan bahwa game First Party dan Third Party sistem Nintendo 3DS akan terus tersedia di Nintendo eShop, di Nintendo.com, dan di retail.
Kemunculan Pertama
3DS pertama kali meluncur pada Maret 2011, dan menjadi salah satu Handheld paling revolusioner saat itu.
Gamers dapat bermain game Nintendo 3DS secara 3D tanpa menggunakan kacamata khusus seperti di bioskop atau TV.
Saat itu memang teknologi 3D sedang naik daun dan banyak film serta game yang menggunakan efek 3D, inilah yang menjadikan 3DS mampu menempatkan diri di antara Gamers yang ingin mencoba teknologi 3D.
3DS merupakan suksesor dari Nintendo DS dan GameBoy yang merupakan salah satu Handheld Nintendo tersukses.
Berbagai Jenis 3DS
Nintendo 3DS yang muncul pada tahun 2011 ini mempunya beberapa jenis dan versi yang rilis sebagai peningkatan dari versi originalnya.
Kemudian pada tahun 2012, Nintendo merilis versi XL dari Nintendo 3DS yang membuat ukuran Handheld tersebut menjadi lebih besar dari segi ukuran beserta layar yang bernama Nintendo 3DS XL (Di Jepang bernama 3DS LL)
Dan sekali lagi pada tahun 2014, Nintendo merilis versi upgrade dari Nintendo 3DS bernama New Nintendo 3DS dan hadir dalam 2 varian, yaitu Reguler, dan XL (LL di Jepang)
Di versi ini, Nintendo banyak melakukan peningkatan terhadap Handheld tersebut seperti misalkan Prosesor yang lebih kuat, 3D yang bisa mengikuti pergerakan mata, penambahan tombol ZL/ZR dan C-Stick, baterai yang lebih tahan lama, serta adanya NFC untuk Amiibo.
Nintendo mengetahui bahwa ada beberapa Gamer pengguna 3DS yang tidak memakai fitur 3D yang disematkan ke dalam Handheld.
Maka dari itu, Nintendo mengeluarkan varian lainnya dari 3DS yang bernama Nintendo 2DS yang tidak memiliki fitur 3D.
Desain yang sangat berbeda dari 3DS, dengan layar terbuka tanpa dilipat dan bentuk yang lebar membuat 2DS mempunyai penggemar tersendiri.
2DS juga mendapatkan Upgrade dan kembali memakai desain lipat dan memiliki fitur yang sama seperti New 3DS hanya dengan tidak adanya fitur 3D dan diberi nama New 2DS XL (LL di Jepang)
Sangat disayangkan bahwa Nintendo harus menghentikan produksi Nintendo 3DS ini, tetapi memang 3DS mempunyai masa produksi yang terbilang cukup lama.
Dari semua jenis 3DS yang ada, Gamers mempunyai jenis yang mana nih? Dan kalian mempunyai memori apa saja dengan 3DS ini? Yuk komen di bawah.
Untuk artikel menarik lainnya, Gamers bisa cek di sini
Sumber:
– CNN