Jumlah Pelanggan Xbox Game Pass Alami Peningkatan Drastis

Minggu ini tampaknya merupakan minggu yang sangat penting bagi Microsoft dan juga Xbox. Tidak hanya mengumumkan telah mengakuisisi studio game Bethesda, pada Selasa (22/9) lalu Xbox mengumumkan jika pelanggan Xbox Game Pass mengalami peningkatan drastis.

Dikutip dari rilis pers yang dibagikan oleh Microsoft, pelanggan Game Pass telah menyentuh angga 15 juta pelanggan pada bulan September ini.

Padahal pada bulan April lalu Xbox baru saja mengumumkan jika pelanggan Game Pass baru saja menyentuh angka 10 juta. Ini artinya dalam waktu 4 bulan saja jumlah pelanggan Game Pass sudah meningkat sebesar 50%.

Xbox Game Pass PC games: Every game in Microsoft's subscription service |  PC Gamer

Padahal untuk mencapai angka 10 juta pelanggan, layanan yang dirilis pada tahun 2017 ini membutuhkan waktu lebih dari tiga tahun.

Seperti yang sama-sama kita ketahui, Xbox Game Pass merupakan layanan berlangganan miliki Xbox yang memungkinan para pelanggannya untuk memainkan game-game tanpa perlu membeli game tersebut.

Dengan mengeluarkan biaya berlangganan sebesar $9.99 setiap bulannya para Gamer bisa menikmati lebih dari 100 game yang ada dalam katalog layanan ini.

Xbox Game Pass Ultimate combines Gold and games for $15 a month | Engadget

Berbeda dengan layanan PlayStation Plus dari Sony, para pelanggan Game Pass tidak hanya mendapatkan tiga game yang bisa dimainkan tiap bulannya.

Namun dibandingkan PS Plus, layanan ini juga memiliki kekurangan karena para Gamer yang berhenti berlangganan tidak akan bisa memainkan kembali game yang pernah mereka mainkan.

Baca juga: Harga Dan Tanggal Rilis Xbox Series X & S Bocor!

Fitur Baru untuk Menarik Lebih Banyak Pelanggan Xbox Game Pass

Banyak yang percaya jika peningkatan drastis jumlah pelanggan Game Pass tidak lepas dari situasi pandemi yang tengah melanda dunia saat ini.

Pandemi yang terjadi sejak awal tahun ini memaksa banyak orang menghabiskan lebih banyak waktu di rumah dan bermain game. Hasilnya  jumlah pelanggan layanan ini juga semakin banyak.

Namun terlepas dari faktor pandemi tadi Xbox memang terus menambahkan game dan fitur baru agar membuat Game Pass tetap menarik untuk para Gamer.

Untuk urusan game baru, dalam beberapa bulan terakhir Xbox sudah memasukkan berbagai game triple A seperti Red Dead Redemption, Resident Evil 7 dan Destiny 2 untuk layanan game berlangganan ini.

Sementara untuk urusan fitur baru, Xbox tidak pernah lupa menghadirkan inovasi baru untuk layanan berlangganannya.

Xbox Game Pass Ultimate Delivers 100+ Games Directly to Your Mobile Device  Beginning September 15 - Xbox Wire

Di bulan ini Xbox sudah mengumumkan dua fitur baru untuk Game Pass. Yang pertama adalah hadirnya fitur xCould dalam layanan ini.

Melalui fitur xCloud para game akan bisa memainkan game-game dari katalog Game Pass di berbagai medium, mulai dari konsol Xbox, PC hingga ponsel atau tablet Android.

Tidak hanya itu, pada awal bulan ini Xbox juga mengumumkan kerjasama dengan publisher game EA untuk menghadirkan game-game keluaran mereka yang sebelumnya hanya ada di layanan EA Play untuk pelanggan Game Pass tanpa biaya tambahan.

Xbox Game Pass Ultimate Kini Juga Termasuk Layanan EA Play! – Jagat Play

Ini artinya kamu para Gamer bisa memainkan game-game andalan EA seperti FIFA 20,  Titanfall 2, Need for Speed Heat hingga The Sims dengan berlangganan layanan keluaran Xbox ini.

Dengan mengakuisisi studio Bethesda, katalog game Game Pass juga dipastikan akan semakin banyak ke depannya.

Apakah ini artinya layanan game berlangganan keluaran Xbox ini sudah mampu mengeluarkan layanan game berlangganan keluaran  PlayStation?

Tuliskan tanggapanmu di kolom komentar di bawah ya.

Baca juga: Xbox Series X Vs Series S: Mana Yang Cocok Untuk Kamu?

Untuk artikel menarik lainnya, Gamers bisa cek di sini

Leave a Reply