PlayStation 5: Ternyata Tidak Sekuat Yang Kita Bayangkan?

Baru – baru ini kabar mengejutkan datang dari developer game untuk konsol Next-Gen PlayStation 5. Dinyatakan oleh salah satu developer bahwa game mereka yang akan rilis untuk PS5 tidak menampilkan gambar 4K! Game apa sih yang dimaksud?

Ubisoft

Ubisoft telah menggelar acara live streaming bertajuk Ubisoft Forward pada 13 Juli lalu.

Di acara ini Ubisoft menampilkan game terbaru buatan mereka seperti Assassin’s Creed Valhalla dan juga Far Cry 6.Dapat dipastikan kedua game tersebut akan tuju ke konsol Next-Gen seperti PS5 dan Xbox Series X.

Far Cry 6 mungkin merupakan pengumuman terbesar dan paling dinanti di acara Ubisoft Forward. Game yang dibintangi aktor Breaking Bad, Giancarlo Esposito, dikabarkan sedang dalam pembuatan.

Kita akhirnya dapat melihat trailer sinematik di acara tersebut, yang benar-benar membuat para fans bersemangat. Akan tetapi kabar mengejutkan datang dari sang developer langsung yang menyatakan bahwa fitur 4K hanya terdapat di Xbox Series X.

Kabar ini jelas mengejutkan bagi sebagian besar fans karena PS4 Pro mendukung 4K, dan PS5 mendatang pasti dapat melakukannya juga.

Tidak ada alasan yang jelas mengapa Ubisoft berencana untuk menjaga versi 4K ini eksklusif untuk Xbox.

Insomniac Games

Insomniac Games sang developer untuk game Marvel’s Spider-man: Miles Morales memberitakan Statement tentang game terbarunya.

Dilansir dari Twitter Insomniac Games bahwa game ini mempunyai opsi “Performance Mode”di opsi ini kamu bisa bermain game ini secara 4K / 60FPS.

Tetapi kembali lagi ini merupakan mode opsional, dalam artian akan ada opsi lainnya di dalam game ini.

Mungkin opsi lainnya adalah 1080p / 60FPS dengan fitur Ray-Tracing, atau 4K / 30FPS dengan Ray-Tracing.

Insomniac Games belum menjelaskan detail lebih lanjut mengenai opsi – opsi yang akan ada di dalam game ini.

Tetapi dapat dipastikan kamu tidak dapat bermain game ini dengan semua fitur 4K / 60FPS dengan Ray-Tracing.

Bagi yang belum tahu, Ray-Tracing adalah teknologi yang mensimulasikan perilaku fisik cahaya agar menghadirkan perenderan kualitas sinematik secara real-time ke dalam game.

PlayStation 5 dan Xbox Series X keduanya memiliki tenaga yang sama di mana Xbox mempunyai GPU yang sedikit lebih baik sementara PS5 memiliki SSD yang bagus.

Kedua konsol ini seharusnya dapat menjalankan game dengan kualitas grafik 4K.

Maka dari itu semoga Ubisoft bisa memberikan update tentang pernyataan ini karena sangat disayangkan mengingat Far Cry merupakan game AAA yang sangat ditunggu.

Bagaimana menurut kamu tentang pernyataan dari kedua developer ini?? Apakah benar PS5 tidak sekuat yang kita bayangkan? Atau kalian ada pendapat berbeda? Yuk komen di bawah.

Untuk artikel menarik lainnya kalian bisa lihat disini

Sumber:
EssentiallySports
Insomniac Games

11 thoughts on “PlayStation 5: Ternyata Tidak Sekuat Yang Kita Bayangkan?

  1. Otong says:

    4k 60fps pake rtx 2080ti atau rtx 2080 super dan pc user only tentunya, bukan maksud mendiskreditkan konsol, tp kalau gaming freak yg pengen performa super smooth, pc version bisa jd pilihan dengan budget yg lebih besar jg tentunya

    • Horizon says:

      Power jauh dibawah XSX??
      Ga gitu penilaianya bre..
      Untuk power XSX memang sedikit unggul dibanding PS5.
      Note : “sedikit unggul” bukan unggil jauh.
      Karena dari spek memang menggunakan CPU dan GPU yang sama, yg bedain cuma jumlah TFLOPS GPU’nya dimana XSX memiliki 12 TFLOPS sementara PS5 memiliki 10,2 TFLOPS.
      Tapi PS5 punya keuggulan kecepatan SSD dibanding XSX.
      Jadi memang spek ga beda jauh,
      XSX sedikit unggul di tenaga GPUnya, Sementara PS5 unggul dikecepatan SSDnya.

  2. Hendra says:

    Menurut saya, Mungkin ada kalanya menunggu versi ps5 pro dahulu daripada beli ps5 yang bakal meluncur sekarang sekarang ini. Beli console baru keluar di awal kadang kurang menjanjikan. Lagi pula masih banyak juga game ps4 yang bagus untuk bisa di mainkan.

    • Admin-AY says:

      Saat ada yang pro, mao keluar PS6.. Hahahaha

      Selama belum ada statement resmi dari Sony, kita hanya bisa berharap.
      Kedepannya menurut rumor banyak game ps4 yang akan bisa di mainkan di ps5

      1
      2
    • idewamade.yt says:

      tergantung market teknologi sih, sebenarnya ps4 dari segi performa masih kuat, cuma pas 2016 sudah mulai era 4k jadinya pasar konsol sudah mulai fokus untuk bikin console yang bisa mendekati grafik 4k, disisi lain jadinya ada nilai plust seperti ps4 pro bisa mode 60 fps di 1080p kalau ane lebih sering di 1080p biar lebih smooth

Leave a Reply