Seperti biasa, menjelang pergantian version, miHoYo menyiarkan livestream showcase mereka untuk konten yang akan datang, dimana kali ini, versi selanjutnya adalah Genshin Impact Version 1.5!
Berbeda dengan version 1.4 yang hanya membawa beberapa Event dan 1 Karakter baru, Version 1.5 akan membawa 2 karakter dan fitur baru, ditambah peningkatan QoL!
Apa aja sih yang miHoYo infokan di livestream Genshin Impact Version 1.5? Kita review bareng-bareng yuk!
Two New Characters: Eula & Yanfei
Genshin Impact Version 1.5 menghadirkan 2 karakter baru, satu karakter bintang 5, dan satu karakter bintang 4, masing masing berasal dari Mondstadt dan Liyue.
Eula adalah keturunan dari klan Lawrence yang dulu dijatuhkan oleh Pioneer dari Knight of Favonious, Vanessa karena tindakan mereka yang mengekang kebebasan di kota Mondstadt!
Eula adalah karakter bintang 5, pengguna Claymore yang memiliki Cryo Vision. Banner Eula akan hadir setelah banner Zhongli yang akan menyambut kita di version 1.5.
Yanfei adalah advisor yang beroperasi di kota Liyue, yang memiliki darah Iluminated Beast Layaknya Ganyu, namun tidak terikat kontrak dengan Zhongli.
Yanfei adalah karakter bintang 4, pengguna Catalyst yang memiliki Pyro Vision. Yanfei akan hadir sebagai salah 1 dari 3 karakter bintang 4 di banner Zhongli.
New Bosses: Dragon Azhdaha & Cryo Hypostasis
Version 1.5 menghadirkan 2 Boss baru yang bisa kita tantang untuk mendapatkan material untuk menaikan level talents dan ascension untuk Eula dan Yanfei.
Dragon Azhdaha akan hadir sebagai Weekly Boss baru yang akan memberikan Traveler drop berupa material untuk menaikan level Talents karakter setelah mengalahkannya.
Azhdaha sendiri akan menjadi bagian penting dari Part 2 untuk Story Karakter Zhongli! So expect some more epic action from the Geo Daddy himself!
Sedangkan Cryo Hypostasis adalah World Boss baru yang akan berlokasi di pegunungan Dragonspine yang akan memberikan drop material untuk Ascension karakter.
Eula juga akan menggunakan drop dari Cryo Hypostasis sebagai material Ascension nya, jadi persiapkan karakter Pyro terbaik kalian ya!
Terakhir, kita akan kedatangan Boss baru untuk Abyss Spiral: Abyss Lector. Boss ini sepertinya akan hadir sebagai musuh terakhir di Abyss Spiral Floor 12.
New Weapon and Artifacts Sets
Version 1.5 akan memberikan kamu lebih banyak opsi untuk membuat karakter ideal kamu dengan weapon dan dua artifact set baru!
Untuk Weapon, kita akan kedatangan Claymore baru, Song of Broken Pines, yang detailnya sendiri belum diberikan, namun pedang ini terlihat juga digunakan oleh Eula.
Sedangkan untuk Artifact, kita akan kedatangan 2 buah set artifact baru, Tenacity of The Millelith dan Pale Flame.
Tenacity of The Millelith memiliki Effect 2 Set meningkatkan HP dasar sebesar 25%, sedangkan Effect 4 Set nya adalah meningkatkan ATK dan Shield dari party member sebesar 20% dan 30% setelah menggunakan Elemental Skill.
Pale Flame memiliki Effect 2 Set meningkatkan Physical Damage sebesar 20%, sedangkan Effect 4 Set nya adalah meningkatkan ATK sebesar 9% selama 7 detik setelah menggunakan Elemental Skill, effect ini bisa di stack sebanyak 2x dan saat effect ini berlangsung, Effect dari 2 Set meningkat 100%.
New Feature: Serenitea Pot
Masih ingat poci teh milik Madam Ping yang ternyata menyimpan sebuah area ekslusif di dalamnya? Sepertinya poci teh ajaib ini akan menjadi markas baru bagi para Traveler!
Fitur yang satu ini sebelumnya sudah pernah disebutkan sekilas dalam report hasil CBT Genshin Impact sebelum perilisannya yang dulu masih disebutkan sebagai Housing System.
Kalian bisa memilih 1 dari 3 tema area yang ada dan kemudian memenuhinya dengan bangunan dan pernak pernik lainnya, serasa punya pulau pribadi gitu!
Supaya gak sepi, kalian juga bisa menempatkan karakter yang kalian punya di area ini loh, juga mengajak teman kalian berkunjung ke poci teh kalian! Seru juga ya kelihatannya!
New Hangout Events: Dionna and Noelle (Part 2)
Kenal lebih dekat lagi dengan bartender catgirl berukuran mini, Dionna, juga melanjutkan kisah perjalanan Noelle untuk menjadi knight of Favonious dalan Hangout Events baru ini!
Quality of Life Changes
Version update kali ini juga membawa beberapa perubahan untuk gameplay dari Genshin Impact sendiri yang akan mempermudah perjalanan traveler menjelajahi Teyvat, diantaranya adalah:
– Double companionship exp ketika menyelesaikan konten dengan player lain (co-op)
– 30 Resin Cost untuk 3 Weekly Boss pertama yang kalian kalahkan
– Menghapus Language File yang tidak kalian gunakan untuk meringankan space storage
Inazuma Region Preview
Walaupun bukan menjadi bagian dari Version 1.5 tapi miHoYo juga menampilkan beberapa preview untuk region baru, Inazuma yak akan hadir di version selanjutnya!
Semoga Inazuma bisa segera hadir untuk kita jelajahi ya, karena mimin juga termasuk yang gak sabar dengan region baru ini setelah 6 bulan “dikurung” di Mondstadt dan Liyue aja!
_____________________________________________
Sekian rangkuman singkat dari livestream Genshin Impact Version 1.5 kemarin. Kalian paling hype sama konten yang mana nih?
Kalau mimin sih udah gak sabar buat summon Eula dan Yanfei untuk menambah koleksi waifu untuk di pajang di Serenitea Pot nanti!
Jangan lupa tulis di kolom komentar ya!